Buka Kegiatan Kapasitas ASN, Clay : Ini Komitmen ODSK Sehingga Sulut Masuk 10 Besar Daerah Percontohan Pengelolaan BMD

SULUTTeropongsulut, Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Steven Kandouw Yang diwakili Kepala Badan Keuangan Daerah Provinsi Sulut Clay Dondokambey, Kamis (11/10/2023) Membuka Secara Resmi Peningkatan Kapasitas ASN Dalam Pengelolaan Barang Milik Daerah khususnya Bimbingan Teknis Penatausahaan Barang Milik Daerah Berbasis Teknologi Informasi yang berlangsung selama tiga hari Bertempat Di Aula Mapalus Kantor Gubernur Sulut.

Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara di bawah kepemimpinan Gubernur Prof DR (HC), Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur, Drs Steven Kandouw, memberi perhatian terkait pengelolaan Barang Milik Daerah (BMD).

Dalam Sambutan Mewakili Gubernur Olly, Kepala BKAD Provinsi Sulut, Clay Dondokambey, SSTP, MAP menjelaskan kegiatan ini sebagai bukti komitmen Gubernur dan Wakil Gubernur.

Baca juga:  Sah! Kembali Pimpin Manado, KPU Manado Umumkan Secara Resmi Kemenangan AARS

Komitmen inipun telah menunjukkan hasil positif. Kaban Clay menuturkan, Sulawesi Utara kini termasuk dalam 10 besar daerah percontohan pengelolaan BMD.

“Ini Merupakan  komitmen Pak Gubernur dan Wakil Gubernur terkait pengelolaan BMD mulai dari penyiapan regulasinya, tata kelolanya termasuk konsistensi perangkat daerah terkait pengelolaan BMD, mulai dari perencanaan hingga pelaporan,” tukasnya.

” Mudah-Mudahan Lewat kegiatan ini lebih menyemangati setiap Perangkat Daerah termasuk Kepala Sekolah untuk memberi perhatian penting terhadap pengelolaan BMD Sehingga Dalam Bekerja Bisa lebih Baik dan Lebih Terpercaya Sehingga Kita bisa Memberikan Nilai Positif Yang Baik bagi Masyarakat Sehingga Tanggapan-Tangapan Negatif yang bisa Membuat Brita-Berita Hoax Kita bisa Tangkal Dengan Kerja Nyata.

Baca juga:  Gubernur Olly Dondokambey Ingatkan Perusahaan Dan Kepala Daerah Berikan THR Karyawan Dan ASN

(SL/*)

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Teropong Sulut di saluran WHATSAPP

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *