Bogor – Tim Nasional Pemenangan Pilkada 2024 PDI Perjuangan menyelenggarakan pelatihan nasional tim pemenangan Pilkada 2024 untuk 61 daerah yang kadernya telah mendapatkan Surat Tugas dari PDI Perjuangan.
Pelatihan Nasional Tim Pemenangan Daerah yang dilaksanakan di Bogor, Jawa Barat 5-7 Juni 2024.
Untuk utusan dari DPC PDI Perjuangan Kota Manado, ada sejumlah nama yang telah mendapatkan rekomendasi dari partai untuk mengikuti pelatihan. Mereka adalah:
Jeffry Polii – Manajerial Kampanye
Acindra Kapita – Konten Media Sosial
Steven Zekeon – Hukum
Jimmy Gosal – Relawan
Jean Sumilat – Penggalangan
Albert Najoan – Saksi
Edbert Mirah – Data dan Survey
Stenly Tamo – Komunikasi Politik
Astrid Kumentas – Jubir
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Manado dr. Richard Sualang, melalui juru bicara Tim Pemenangan, Astrid Kumentas mengatakan, tim yang telah terbentuk dan sementara mengikuti pelatihan itu akan fokus bekerja dalam rangka memenangkan pasangan Andrei Angouw (AA) dan dr. Richard Sualang (RS).
“Tentunya kami akan bekerja sebaik mungkin untuk memenangkan pasangan Andrei Angouw dan Richard Sualang. Dengan bekal pelatihan yang telah kami dapatkan ini menjadi modal kuat menghadapi pilkada November nanti, ” ujar Kumentas.
Masing-masing tim pemenangan calon kepala daerah diberikan pelatihan guna memastikan strategi pemenangan pada Pilkada 2024 disusun dan dijalankan secara efektif dalam rangka memenangkan Pilkada 2024.
“Dalam pelatihan ini, kami diberikan bekal yang mumpuni untuk menghadapi pemilihan walikota nanti. Kami optimis meraih kemenangan,” tutupnya. (lusied)