Manado, teropongsulut- Wawali Manado, dr Richard Sualang memantau langsung perlombaan Paduan Suara antar SKPD dan BUMN di pemerintah kota Manado dalam rangka HUT Kota Manado ke 401.
Pantauan teropongsulut.com, Wawali Sualang di dampingi Assisten II Atto Bulo, Kadis Pemuda dan Olahraga Manado Drs Pontowuisan Kakauhe dan staf khusus Walikota Fanny Mantali dan Jefry Polii melihat langsung peserta paduan suara memberikan tampilan talenta suara merdunya.
Wawali Sualang mengapresiasi kepada Dinas Pendidikan Kota Manado sebagai tim penyelenggara paduan suara dan Panitia pelaksana umum HUT Kota Manado ke 401, dimana kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan memperingati HUT Kota Manado.
” Tujuannya untuk mempererat tali silahturahmi serta mengembangkan bakat minat dan talenta,” kata Sualang.
Bagi yang memiliki talenta, inilah kesempatan menampilkan talentanya,bakatnya harus tetap di asah dengan mengikuti lomba-lomba lainnya,”tutup Sualang. (Lusiedien)