Teropongsulut.com, Manado – Ketua KPU Manado Ferley Kaparang SH mengatakan dari hasil pleno hari ini, Selasa (03/12). menyatakan AARS berhasil mengantongi 107. 285 suara, atau 48,95 persen, artinya memperoleh suara terbanyak dari tiga paslon lainnya.
Tiga pasangan calon yaitu Jimmy Rimba Rogi dan Kristo Iven Ferno Lumentut mendapatkan jumlah suara 97.464 suara dengan 44,51 persen. Pasangan Benny Parasan- Bobby Daud dengan jumlah suara 12.501 suara dengan 5,70 persen. Dan pasangan Audy Karamoy dan Lucky Datau 1.839 dengan 0,84 persen, “jelas Kaparang.
Berdasarkan data tersebut Jeffry Polii, SH. selaku ketua harian tim pemenangan Andrei Angouw dan Richard Sualang. Menyampaikan agar tidak ada lagi pengakuan-pengakuan kemenangan dari pihak paslon yang lain.
“Kita tau sendiri kemenangan AARS berdasarkan keputusan KPU secara resmi dan bukan sekedar data para saksi dan kombinasi dengan sirekap yang ternyata menimbulkan statemen yang mengada-ngada yang artinya menyampaikan berita Hoax”kata Polii.
“Panggung pilkada telah selesai dan stop menyampaikan berita hoax tentang kemenangan kepada masyarakat. Mari kita rukun bersatu untuk Kota Manado yang lebih Baik”tutup Polii Saat di wawancarai Usai Pleno KPU Kota Manado. (Lusiedien)