Manado, teropongsulut.com- Wali Kota Manado Andrei Angouw melakukan tinjauan lapangan dibeberapa lokasi di Kota Manado. Tinjau lapangan ini merupakan salah satu prioritas dalam menjalankan tugas kerja setiap hari di kantor.
Pantauan media ini, Lokasi pertama yang Walikota Andrei Angouw kunjungi adalah Panti Werda Damai di Kelurahan Ranomuut Kecamatan Paal Dua, kemarin.
Di Panti Werda ini Walikota berdialog dengan pengelolah dimana mereka membutuhkan penambahan ruangan kamar dan perbaikan fasilitas lainnya. Walikota dalam kunjungan ke Panti Werda ini didampingi Kabag Kesra Setda Manado Drs. Otniel Tewal M.Si.
Selesai dari Panti Werda, Walikota melanjutkan tinjauan lapangan melihat infrastruktur kota. Ikut mendampingi Kadis PUPR John Suwu S.T.,M.T., Kabid Paulus Titirlolobi, kabid Reiner Pangemanan, Kabid Perkim Novy Ponto dan pejabat teknis lainnya serta staf pribadi Walikota Paulus Adrian Sembel.
Wali Kota dan Tim mengujungi Keluarahan Buha melihat jembatan yang dibuat untuk akses warga, termasuk tanggul penahan longsong. Selesai dari Buha Wali Kota melihat Lahan Pekuburan Umum yang baru di Kelurahan Pandu yang sementara dilakukan penyiapan dan penataan lahan.
Di lokasi lahan pekuburan umum Pandu, Wali Kota dan Tim disambut Asisten I Julises Oehlers, Kadis DLH Pontowuisang Kakauhe, Camat Bunaken Imanuel Mandak dan pejabat teknis DLH.
“Segalah sesuatu yang ditinjau dan dilihat dilapangan tentunya dianalisis untuk pengambilan kebijakan selanjutnya. apa yang akan dibuat baik untuk program sosial, infrastruktur dan lain sebagainya adalah untuk kepentingan masyarakat Manado, ” Papar Walikota Angouw.
Semua arahan dari Walikota, menurut Kadis DLH Pontoh Wuisang Kakauhe akan segera ditindaklanjuti tentunya dengan perencanaan yang matang.
“Pasti kami siap melaksanakan sesuai dengan perencanaan yang ada,” kata Pontoh didampingi Camat Imanuel Mandak.(lusiedien)