Senator SBAN Liow Sosialisasikan Empat Pilar MPR-RI Kepada FPK Kota Manado

Manado32 Views

Manado, teropongsulut.com- Kehidupan bangsa Indonesia akan semakin kuat dan kukuh, apabila seluruh komponen dan elemen bangsa, disamping memahami dan melaksanakan Pancasila, juga secara konsekuen menjaga sendi-sendi utama lainnya.

Sendi-sendi utama lainnya itu, yaitu UUD NRI Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika, sebagai Empat Pilar Kehidupan Berbangsa dan Bernegara.

Hal ini disampaikan Anggota MPR RI dari Kelompok DPD RI Ir. Stefanus BAN Liow, M.A.P dalam kegiatan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI yang berlangsung di Aula Kantor DPD RI Perwakilan Provinsi Sulawesi Utara, beralamatkan Kelurahan Tikala Ares Kecamatan Tikala Kota Manado, Selasa (22/4) Jam 09.00-12.00 Wita.

Empat pilar kehidupan berbangsa dan bernegara harus kita semua jaga, pahami, hayati, dan laksanakan dalam pranata kehidupan sehari-hari ditengah kehidupan pribadi, berkeluarga dan bermasyarakat, “kata SBan Liow.

Baca juga:  Rio Dondokambey Caleg DPR RI PDI Perjuangan Sampaikan Orasi Politik di Hadapan Ribuan Masa Pendukung di Kalimas

Dalam diskusi dengan moderator Adolf Conggresco didampingi Steven Sjamsudin, dimana sejumlah peserta menyampaikan pandangan, pendapat, masukan dan usulan terkait kemajemukan berbangsa.

Adolf Conggresco yang adalah Pengurus Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kota Manado meminta seluruh peserta untuk ikut mengsosialisasi Empat Pilar kehidupan berbangsa dan bernegara. (*/lusiedien)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Teropong Sulut di saluran WHATSAPP

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *