Pertemuan Ke-Tiga Rukun Dien Basudara Di Pinaras, Jemmy: Jarak Boleh Terpisah Tapi Kebersamaan Tetap Ada

Pemerintahan739 Views

Pinaras Tomohon, teropongsulut.com – Pertemuan rukun Keluarga Dien Basudara di Desa Pinaras Kota Tomohon memastikan silaturahmi tetap terjalin.

Ini merupakan kesempatan untuk mempererat hubungan antar anggota keluarga dan menjaga keharmonisan di lingkungan sekitar.

Kebersamaan ini melibatkan kegiatan seperti mengunjungi anggota keluarga, saling berbagi cerita, dan berpartisipasi dalam kegiatan sosial.

Hal itu diungkapkan Ketua pemersatu rukun Dien Basudara Jemmy Dien (Bitung) saat pertemuan rukun di Keluarga Jeff Dien desa Pinaras Kota Tomohon, Senin (12/5/2025).

“Jarak boleh terpisah tapi kebersamaan, persaudaraan harus tetap ada,” ujar Jemmy.

Ini sudah pertemuan kita yang ke tiga di desa Pinaras Kota Tomohon, pertemuan awal di Mapanget dan kedua di Sonder, “jelas Jemmy.

Baca juga:  HKG PKK ke-52 di Sulut, Rita Dondokambey-Tamuntuan Berikan Pesan Penting Untuk Kader

“Pertemuan ini, akan saling mengenal bahwa torang ini masih basudara, so baku dapa di jalan atau dimana so nintau kalu torang basudara, makanya dengan pertemuan ini, awal torang saling kenal, saling tegur sapa, jalin tali persaudaraan yang erat, ” tuturnya.

Pertemuan ini diawali dengan ibadah yang dipimpin oleh Ibu Pendeta Fina Wowor Rahman S.Th.

Di kesempatan yang sama Sekretaris Rukun Dien Basudara Jane Grace Dien mengungkapkan rasa syukur atas pertemuan rukun yang terjalin indah ini.

“Mewakili Pengurus dan sie acara,Terima kasih banyak untuk saudara-saudara yang sudah berkesempatan hadir, walau banyak juga yang ingin hadir namun ada kegiatan lain, tapi tidak mengurangi sukacita karena bertemu lagi setelah sekian lama, terima kasih juga yang dari Boltim neh so datang, “ucap Jane Dien.

Baca juga:  Disambut Antusias Warga, Kehadiran Gubernur Olly Menjadi Kado HUT Istimewah Desa Sawangan

Terima kasih tuan rumah kak Jemmy Dien, terima kasih atas partisipasi kel. PELEALU KAMBEY dan komdan Marten KreysenMakase utk tuan rumah Jeff Dien, berty Dien dan yang lain yang nda bisa sebut satu per satu, kata Jane.

Sampai bertemu lagi di pertemuan ke 4, Sehat sehat for samua neh, TYM, “doanya. (Lusie)

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Teropong Sulut di saluran WHATSAPP

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *