Jemaat GMIM Solafide Sea Rayakan HUT Ke-2 Dirangkaikan Dengan Pentahbisan Pastori

Manado572 Views

Sea,teropongsulut- Jemaat GMIM Solafide Sea menggelar ibadah syukur HUT ke-2 dan juga di rangkaikan dengan pentahbisan rumah pastori, Sabtu, (16/12/2023) di perumahan griya sea lestari tiga.

Acara dihadiri, Kepala Dinas Pangan Propinsi Sulawesi Utara, dr Jemmy Lampus M.Kes mewakili Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs Steven Kandouw.

Pada kesempatan itu, Lampus membacakan sambutan Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Drs Steven Kandouw, menyampaikan melalui HUT ini, jemaat akan semakin bertumbuh dalam iman dan semakin mantap berkomitmen dalam pelayanan.

Sukacita iman di usia baru dapat membentuk karakter iman jemaat agar dapat bertumbuh dan berbuah yang berkenan kepada Tuhan,” kata Wagub Kandouw yang dibacakan oleh Kadis Lampus.

“Komitmen iman akan mampu teraktualisasi secara berkelanjutan sekaligus memotivasi jemaat untuk menjadi pilar utama dalam menjalankan Tri tugas panggilan gereja yaitu bersekutu, bersaksi dan melayani, Apalagi jemaat Solafide jemaat baru,j emaat yang mandiri,” kata Lampus.

Baca juga:  Ganjar Pranowo: Ada Aura Kemenangan di Kota Manado

Sementara itu, Ketua Badan Pekerja Majelis Jemaat (BPMJ) GMIM Solafide Sea merasa sangat bersyukur akan sukses terlaksananya kegiatan ini.

“Semua karena anugerah Tuhan Yesus acara syukuran HUT ke -2 dan Pentahbisan rumah pastori GMIM Solafide Sea berlangsung sukses, semua hanya kasih sayang dan kemurahan Tuhan,”ucap Pendeta Ferdinand.

Ketua BPMJ Ferdinand Tumbol menjelaskan lagi, Jemaat GMIM Solafide Sea dimekarkan dari Jemaat GMIM Trifena Sea dan ini tahun kedua merayakan ulang tahunnya, menjadi jemaat yang mandiri.

Sebelumnya, Penatua Pria Kaum Bapa (PKB) Reagen Katihokang membacakan sejarah awal mula berdirinya Jemaat GMIM Solafide Sea.

Acara syukuran HUT dan pentahbisan ini sukses, karena di pandu oleh mc cantik Ketua UPK WKI Kolom 2 Nathalia Rombot.

Baca juga:  PDI Perjuangan Manado Utus Kader Terbaik Ikut Pelatihan Tim Pemenangan Pilkada 2024

Ibadah dipimpin oleh Pendeta DR Adolf Wenas M.Th Wakil Ketua Majelis Sinode bidang hubungan kerjasama Sinode GMIM.

Acara ini juga dimeriahkan dengan tari-tarian remaja dan puji-pujian.

Hadir juga dalam acara ini, Camat pineleng Drs Jhonly Wua, Hukum Tua Desa Sea Yohana Tamuntuan S.Pd, Ketua BPMJ Wilayah Sea Pendeta Ramles Mangalene M.Th, Jemaat GMIM Solafide Sea. (Lusiedien)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Teropong Sulut di saluran WHATSAPP

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *