Komisi III DPRD Sulut Dorong PLN Lakukan Penguatan Pengelolaan Operasional Pembangkit Listrik

DPRD, PLN207 Views
banner 468x60

Teropongsulut.com, Manado, 21 September 2023 – DPRD Provinsi Sulawesi Utara melaksanakan pertemuan bersama manajemen PLN Unit Induk Distribusi Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah dan Gorontalo (UID Suluttenggo) guna membahas inisiasi perkuatan pada pengelolaan operasional pengelolaan pembangkit listrik sistem _isolated_ yang tersebar di beberapa daerah di Provinsi Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah dan Gorontalo.

 

PLN dengan ketat melakukan berbagai perubahan positif lewat program Transformasi PLN yang telah ditetapkan sejak April 2020. Dalam transformasi PLN itu, terdapat empat aspirasi yang menjadi arah perubahan PLN, yakni _Green, Lean, Innovative_ dan _Customer Focused_. 4 aspirasi ini yang melandasi berbagai program yang dicetuskan oleh PLN agar dapat tetap _sustain_ dalam menyediakan tenaga listrik.

 

Hadir dalam pertemuan tersebut Ketua Komisi III DPRD Provinsi Sulawesi Utara, Berty Kapojos bersama Sekretaris Komisi, Amir Liputo dan jajaran anggota. Turut hadir juga General Manager PLN UID Suluttenggo, Ari Dartomo bersama jajaran, Direktur Keuangan Dan Administrasi PT PLN Tarakan, Zulhendri, dan perwakilan mitra PLN dalam pengelolaan pembangkit.

 

Ari Dartomo menyampaikan bahwa PLN tentu saja membutuhkan dukungan hingga pengawasan bersama dengan pemerintah agar dapat melaksanakan program yang memang betul-betul dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat namun juga dikelola dengan efisien. “Hal ini dipandang perlu sebagai bagian dari sinergi bersama pemerintah, sehingga berbagai program yang dilaksanakan dapat dikolaborasikan untuk saling mendukung satu sama lain,” ujar Dartomo.

Baca juga:  Hut Ke-59 Provinsi Sulawesi Utara. begini Harapan Henry Walukow

 

Dartomo pun menambahkan PLN saat ini tengah benar-benar fokus dalam memonitor serta mencipatakan stabilisasi ketersediaan listrik yang baik apalagi masyarakat Indonesia akan segera memasuki periode pesta demokrasi. “Ketersediaan listrik yang andal dengan pengelolaan yang profesional dari PLN tentunya akan menjadi modal besar dalam mendukung program pemerintah untuk menciptakan suasana pemilu yang damai dan tentram,” tutur Dartomo.

 

Berbagai masukan dan tanggapan disampaikan pada pertemuan ini yang kemudian menjadi bahan masukan yang berharga bagi pihak PLN untuk meningkatkan kinerja yang tepat guna dan efisien serta mampu meningkatkan keandalan pengelolaan pembangkit listrik, baik dari sisi operasional maupun pemeliharaan.

 

PLN pun sangat terbuka dalam keterlibatan pemberdayaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) lokal untuk turut berperan dalam berbagai pekerjaan penyediaan tenaga listrik yang ada di PLN tapi tentunya dengan prinsip _Good Corporate Governance_ (GCG). “Kami tentunya membuka peluang sebesar-besarnya bagi UMKM lokal yang berkeinginan bermitra dan bekerja sama dengan kami demi partisipasi pada pembangunan daerah khususnya pada sektor kelistrikan,” tutup Dartomo

Baca juga:  TJSL 2023 Terbukti Berdampak Positif Berdayakan Masyarakat

 

PLN lewat transformasi PLN menghadirkan layanan _one stop service_ lewat aplikasi PLN Mobile untuk berbagai solusi kelistrikan masyarakat. Aplikasi PLN Mobile dapat diunduh secara gratis dari Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iPhone.

 

*Narahubung*

Jedri Pangalila

Manager Komunikasi & TJSL

PLN UID Suluttenggo

Tlp. 08114308225

 

*Sekilas Tentang PLN*

_PT PLN (Persero) adalah BUMN kelistrikan yang terus berkomitmen dan berinovasi menjalankan misi besar menerangi dan menggerakkan negeri. Memiliki visi menjadi perusahaan listrik terkemuka se-Asia Tenggara, PLN bergerak menjadi pilihan nomor 1 pelanggan untuk Solusi Energi. PLN mengusung agenda Transformasi dengan aspirasi Green, Lean, Innovative, dan Customer Focused demi menghadirkan listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik. PLN dapat dihubungi melalui aplikasi PLN Mobile yang tersedia di PlayStore atau AppStore.

(Christo)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *